Senin, 07 Februari 2011

MUTIARA KALAM

“Pada suatu hari RasulullahSAW, bersabda: ‘Ada seorang diantara kalian yang sudah mencium bau surga’.

Para sahabat heran,lalu mencari orang itu untuk ditanya. Setelah ditemukan orang itu menjawab: ‘Aku tidak bangun malam (untuk shalat), tidak mengerjakan puasa sunnah dan tidak bersedekah sesering kalian. Akan tetapi, setiap malam aku tidur dalam keadaan tidak dengki kepada siapapun’.

Setelah itu, para sahabat mengabarkan kepada Rasulullah SAW apa yang telah dikatakan orang yang mereka temui itu. Rasulullah pun menjawab, “Bukankah kedengkian itulah yang membedakan kehidupan dunia dengan kehidupan surga”.

Subhanallah...

Rasanya sudah sangat jelas apa yang diutarakan oleh Rasulullah diatas. Beliau memberikan petunjuk bahwa seseorang yang tidak menyimpan dengki didalam hati disebutkan telah mencium bau surga dan dijamin akan menjadi calon penghuninya. Dan agar hati kita tetap suci dan bersih, maka perbanyaklah beramal shaleh, dzikir dan istighfar kepada ALLAH. Selain itu, perbanyaklah do’a yang sering diucapkan Rasulullah SAW: “Ya Allah, aku mohon kepadaMU keteguhan dalam menghadapi semua urusan dan bersungguh-sungguh atas kehidupan dalam petunjukMU. Aku memohon kepadaMU hati yang salim (suci dan bersih) dan lidah yang jujur.”

Jika ada calon penghuni surga, tentu juga ada calon penghuni neraka. Nah, siapakah kita jika masih menyimpan rasa dengki dihati??


By: -V3-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar